Jasa Setting Warnet

Warung Internet adalah  sebuah kata yang berkembang  diantara para aktifis InternetIndonesia di tahun 1997-1998 untuk sebuah kios yang memiliki banyak komputer untuk disewakan bagi pengakses Internet. Pada masa itu, secara tidak sadar terjadi perebutan singkatandari Warung Internet antara WARIN dan WARNET.Seharusnya jika kita konsisten denganproses  menyingkat  kata,  seperti  WARTEG  (Warung  Tegal)  dan  WARTEL  (WarungTelekomunikasi), maka yang seharusnya di pilih adalah WARIN.Karena Internet, .NET, menjadi akhiran yang sangat menarik dalam jaringan Internet, makakebanyakan rekan-rekan di masa itu lebih memilih istilah WARNET daripada WARIN. Olehkarena itu tidak heran hingga saat ini WARNET diadopsi oleh masyarakat Indonesia.Perkembangan warnet di tahun 2007 tampaknya akan semakin ramai dengan pesaing.Meskipun bisnis warnet bukanlah hal yang mudah dan membutuhkan modal tidak sedikit, namuntampaknya makin banyak saja pemainnya di pasaran. Banyak yang melihat Warnet adalah bisnisyang mudah dan cepat BEP, namun kenyataannya tidaklah seperti itu. Lokasi memang sangatmenentukan , namun untuk mendapat lokasi yang bagus tentu harga sewanya juga mahal , disinidibutuhkan analisis yang baik untuk mendapatkan TR(Total Revenue) yang lebih besar daripada TC (Total Cost) .Trend baru belakangan ini adalah Warnet yang merangkap menjadi ISP kecil-kecilan atausebaliknya.Hal  ini  dimungkinkan  dengan  teknologi  wireless  yang  kian  populer  dimasyarakat.Dengan  teknologi  ini  kita  dapat  melepaskan  diri  dari  ketergantungan  akaninfrastruktur  telkom.Namun  tentu  ini  membutuhkan  modal  yang  tidak  sedikit.Mahalnyaperangkat radio wireless , sewa bandwidth , pembuatan tower , upah untuk teknisi tentu mejadifaktor yang menjadi pertimbangan.Memang ada peluang dan telah terbukti ada beberapa yangberhasil menjalankan bisnis ISP ini.Namun peluang ini bukanlah tanpa resiko yang tinggi.Trend lainnya adalah Online Game Station. Makin Populernya OnlineGame di kalangananak muda , tentu menjadi peluang bisnis yang menggiurkan.Namun ada beberapa hal yang perludipikirkan juga, salah satunya adalah harga Bandwidth IIX yang seharusnya murah, namun mengapa sama mahalnya dengan bandwidth internasional ? Hal lainnnya adalah mahalnyavoucher  dari  Game  Online  tersebut  ,  hanya  kalangan  menengah  keatas  saja  yang  relamenghabiskan uangnya hanya untuk bermain online game.Ini adalah sebuah tantangan untuk anda yang memiliki jiwa bisnis.Dapatkah anda melihat peluangnya ? dan berani mengambil resikonya ?Satu Trend lagi di tahun 2007, adalah Franchise Warnet / Game Station. Demam Franchise tampaknya semakin menjadi di tahun 2007. Perekonomian Indonesia yang semakin membaik,tentu  menambah  minat  masyarakat  yang  berjiwa  bisnis  untuk  berinvestasi  melaluifranchise.Memang tentu Modalnya harus lebih besar lagi karena harus membayar Frenchise Fee namun tentu jaminan keberhasilan dari Franchisor adalah nilai tambah tersendiri.